Anggota
Andra (gitar)
Dedy (vokal)
Stevie (gitar)
Andra And The Backbone (AATB) berawal dari keinginan lama musisi sekaligus gitaris dewa 19 "Andra" pada waktu itu untuk membuat album solo. Sambil memotori band Dewa 19 bersama Ahmad Dhani, sedikit demi sedikit Andra mengumpulkan lagu ciptaan sendiri. Namun, rencana pemilik nama lengkap Andra Junaidi Ramadhan ini sering harus dipendam sementara waktu karena jadwal Dewa 19 sangat padat.
Baru pada 2006, Andra mulai intens menggarap album solo menyusul jadwal Dewa 19 yang mulai berkurang. Dalam waktu bersamaan, Andra melihat potensi dari Stevie Morley Item yang tak lain adalah anak musisi gaek Yopie Item. Sebelumnya, Stevie kerap menjadi additional player Dewa 19. Kebetulan, dalam bermusik mereka memiliki visi dan misi yang mirip.
Di tahun yang sama, Andra menemukan Dedy Lisan untuk mengisi posisi vokal. Dedy yang saat itu masih berprofesi sebagai wartawan Majalah Hai bergabung atas rekomendasi Ari Lasso. Mereka lantas membuat demo dan menyerahkan ke label rekaman. Tak lama kemudian, album perdana rampung dengan judul Andra and The Backbone (AATB) yang juga adalah nama grup mereka.
Sebagai pendatang baru, kesuksesan Andra and The Backbone (AATB) cukup mengejutkan. Di tahun pertama, album perdana AATB terjual 75 ribu copy.Sambutan masyarakat menggembirakan. Publik rupanya sudah lama menantikan Andra beraksi di luar Dewa 19. Terbukti saat AATB meluncurkan album kedua berjudul Season 2. Hingga bulan pertama, penjualan Season 2 sudah mencapai 40 ribu copy.Namun, publik tidaklah begitu terkejut dengan personel yang berada di belakang AATB. Terutama nama Andra yang juga gitaris band Dewa 19.
Andra (gitar)
Dedy (vokal)
Stevie (gitar)
Andra And The Backbone (AATB) berawal dari keinginan lama musisi sekaligus gitaris dewa 19 "Andra" pada waktu itu untuk membuat album solo. Sambil memotori band Dewa 19 bersama Ahmad Dhani, sedikit demi sedikit Andra mengumpulkan lagu ciptaan sendiri. Namun, rencana pemilik nama lengkap Andra Junaidi Ramadhan ini sering harus dipendam sementara waktu karena jadwal Dewa 19 sangat padat.
Baru pada 2006, Andra mulai intens menggarap album solo menyusul jadwal Dewa 19 yang mulai berkurang. Dalam waktu bersamaan, Andra melihat potensi dari Stevie Morley Item yang tak lain adalah anak musisi gaek Yopie Item. Sebelumnya, Stevie kerap menjadi additional player Dewa 19. Kebetulan, dalam bermusik mereka memiliki visi dan misi yang mirip.
Di tahun yang sama, Andra menemukan Dedy Lisan untuk mengisi posisi vokal. Dedy yang saat itu masih berprofesi sebagai wartawan Majalah Hai bergabung atas rekomendasi Ari Lasso. Mereka lantas membuat demo dan menyerahkan ke label rekaman. Tak lama kemudian, album perdana rampung dengan judul Andra and The Backbone (AATB) yang juga adalah nama grup mereka.
Sebagai pendatang baru, kesuksesan Andra and The Backbone (AATB) cukup mengejutkan. Di tahun pertama, album perdana AATB terjual 75 ribu copy.Sambutan masyarakat menggembirakan. Publik rupanya sudah lama menantikan Andra beraksi di luar Dewa 19. Terbukti saat AATB meluncurkan album kedua berjudul Season 2. Hingga bulan pertama, penjualan Season 2 sudah mencapai 40 ribu copy.Namun, publik tidaklah begitu terkejut dengan personel yang berada di belakang AATB. Terutama nama Andra yang juga gitaris band Dewa 19.